@2025 Official Blog of Grab Joob
1 Menit

Kopi menjadi salah satu minuman andalan yang dapat meredakan kantuk bagi sebagian orang. Kandungan kafein yang terdapat pada kopi berfungsi untuk mengikat reseptor adenosin di otak. Sehingga badan menjadi lebih segar dan terasa lebih berenergi setelah meminum kopi. Minuman ini disukai di berbagai kalangan mulai dari remaja hingga orang dewasa. Para remaja biasanya mengunjungi coffee shop untuk menikmati kopi sambil mengerjakan tugas atau sekedar untuk mendapatkan foto yang aesthetic dan diposting di media sosial. Selain sebagai pereda kantuk, apa hal lain yang terlintas di kepala ketika mendengar kata ‘kopi’?. Hal lain yang terlintas di pikiran pasti adalah barista. Pekerjaan ini memiliki tugas utama untuk memilih biji kopi yang berkualitas yang kemudian akan digiling dengan teknik yang tepat dan disajikan ke pengunjung dengan cita rasa yang enak.

Untuk menjadi seorang barista yang profesional kamu harus mengasah dan meningkatkan kemampuan dan keterampilan yang kamu miliki. Tugas seorang barista tidak hanya membuat dan menyajikan kopi kepada pelanggan. Ada keterampilan lainnya yang harus kamu kuasai untuk menjadi seorang yang profesional. Berikut adalah 7 teknik wajib yang harus kamu kuasai untuk menjadi barista profesional.

1. Pengetahuan Dasar tentang Bahan Baku Berupa Biji Kopi

Ini merupakan hal dasar yang harus dikuasai. Karena pekerjaan ini berhubungan erat kaitannya dengan biji kopi yang akan diolah menjadi sebuah minuman kopi yang enak dan memiliki cita rasa yang khas. Pengetahuan dasar yang harus kamu kuasai yaitu proses grinding, roasting, dan proses ekstraksi kopi.

2. Memiliki kemampuan dalam menggunakan mesin espresso

Kemampuan ini sangat penting dikuasai oleh seorang barista. Untuk menghasilkan espresso yang sesuai dengan standar cita rasa perusahaan maka diperlukan keterampilan dalam menggunakan dan merawat mesin espresso. Sehingga cita rasa espresso dari suatu perusahaan akan memiliki rasa yang autentikasi, konsisten, dan berbeda dengan perusahan lainnya. 

3. Latte Art

Kemampuan yang satu ini sangat penting untuk dikuasai bagi setiap barista karena menyangkut seni dan penampilan. Latte Art menjadi salah satu poin yang dicari oleh pelanggan setelah rasa. Maka dari itu, dalam penyajian espresso harus memperhatikan rasa dan penampilan.

4. Kemampuan Milk Streaming, Foaming, dan Frothing

Teknik ini menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan. Seorang barista harus mempunyai kemampuan dalam membedakan masing-masing dari proses Milk Streaming, Foaming, dan Frothing. Kemampuan ini akan berhubungan dengan bahan baku berupa susu.

5. Mempunyai kemampuan dalam berbagai teknik membuat kopi

Kamu harus mempunyai keterampilan dalam pembuatan kopi dengan menggunakan teknik V60, espresso, dan cold brew. Kamu juga harus bisa membedakan berbagai macam teknik pembuatan kopi tersebut.

6. Mempunyai keterampilan dalam penggilingan biji kopi

Keterampilan ini sangat berpengaruh dalam menyajikan kopi yang berkualitas. Teknik penggilingan biji kopi harus disesuaikan dengan metode penyeduhan yang akan digunakan. Beberapa metode penyeduhan kopi yaitu pour over, espresso, dan French press.

7. Mempunyai kemampuan dalam pencampuran rasa

Rasa menjadi hal utama yang harus diperhatikan dalam pembuatan minuman kopi. Proporsi antara masing-masing bahan baku harus tepat. Sehingga menghasilkan cita rasa yang pas antara tingkat keasaman, rasa manis, dan pahit. Keterampilan ini dibutuhkan dalam membuat berbagai macam minuman kopi, seperti Cappucino, Latte, dan Macchiato. Dengan menguasai teknik pencampuran rasa, minuman kopi yang akan dihasilkan akan memiliki cita rasa yang sesuai dengan selera pelanggan.

Dengan menguasai tujuh teknik dan keterampilan yang sudah disebutkan di atas, kamu seharusnya sudah semakin siap untuk mengembangkan keterampilan yang kamu miliki. Sehingga kamu bisa menjadi seorang barista profesional. Setelah kamu menguasai berbagai teknik yang diperlukan untuk menjadi seorang barista profesional, kamu dapat melamar pekerjaan sebagai seorang barista profesional. Kamu dapat mencari berbagai informasi mengenai lowongan pekerjaan melalui berbagai platform di internet melalui situs pencari kerja, media sosial, atau langsung mengunjungi kafe-kafe yang kamu minati. Jangan pernah takut untuk mencoba melamar pekerjaan yang kamu impikan. Terus asah dan kembangkan keterampilanmu agar kamu lebih yakin dan percaya diri ketika melamar pekerjaan.